Muhammad VI dari Maroko

Presiden Amerika Serikat George W Bush dan Raja Muhammad VI bertemu di Gedung Oval pada 23 April 2002

Raja Muhammad VI (bahasa Arab: الملك محمد السادس للمغرب) atau dikenal dengan Raja Muhammad bin al-Hassan menjadikan Raja Maroko saat ini. Ia dinobatkan menjadi raja pada tahun 1999.

Silsilah kerajaan

Raja Muhammad VI lahir di Rabat (Maroko pada 21 Agustus 1963 menjadi anak kedua pasangan Raja Hassan II dan Lalla Latifa Hammou dari sebuah keluarga Berber yang penting. Sebelum tampil menjadi raja, ia menyandang gelar Pangeran Mahkota. Ia menerima gelar mahkota kerajaan pada 23 Juli 1999 setelah sang ayah wafat. Raja muda ini segera dikenal menjadi generasi modern yang memimpin kerajaan konstitusional. Raja Muhammad VI mencetuskan kantor Perdana Menteri Moroko.

Tak lama setelah meningkat tahta, Raja Muhammad VI berpidato mengenai kondisi negara di televisi dan berjanji meniadakan dan menangani korupsi serta menciptakan pekerjaan dan meningkatkan penanganan hak asasi manusia. Muhammad VI secara umum ditentang oleh gerakan Islam konservatif. Dukungannya untuk pluralisme politik telah membangkitkan kemarahan beberapa kaum fundamentalis.

Seri Baginda Raja Muhammad VI memiliki seorang saudara lelaki bernama Pangeran Moulay Rachid dan tiga saudara perempuan masing-masing; Puteri Lalla Meryem, Puteri Lalla Asma, dan Puteri Lalla Hasna. Raja Mohammed VI menikah dengan Salma Benani (Puteri Lalla Salma) yang seorang insinyur komputer dari Fez di Rabat pada 21 Maret 2002. Puteri Lalla Salma langsung diberikan gelar Puteri setelah menjadi istri raja. Keluarga kerajaan ini memiliki seorang anak yaitu Pangeran Mahkota Maulay Hassan yang lahir pada 8 Mei 2003.


Pranala luar


Didahului oleh:
Hassan II
Raja Maroko
1999–sekarang
Diteruskan oleh:
Belum Tidak kekurangan


Sumber :
pasar.al-quran.co, wiki.edunitas.com, id.wikipedia.org, m.andrafarm.com, dsb.